Text
STUDI LITERATUR EFEKTIFITAS RELAKSASI OTOT PROGRESSIF SEBAGAI REFLEKSI DALAM MENGATASI STRESS BELAJAR
XML JSONTeknik relaksasi otot progresif suatu gerakan menegangkan otot lalu melepaskannya dan menjadikan otot menjadi relaks. Terapi relaksasi otot progresif akan menghasilkan efek menenangkan anggota tubuh, ringan, dan merasa kehangatan yang menyebar ke seluruh tubuh. Perubahan-perubahan yang terjadi selama maupun setelah relaksasi mempengaruhi kerja saraf otonom. Respon emosi dan efek menenangkan yang ditimbulkan oleh relaksasi ini mengubah fisiologi dominan sistem simpatis dari respon stres menjadi dominan sistem parasimpatis (Fayzun & Cahyati, 2019). Stress dapat memengaruhi kondisi kesehatan seseorang. Rasa takut yang berlebihan, kecemasan, dan keinginan-keinginan untuk melarikan diri dari segala persoalan yang dihadapinya. Secara berpikir, seseorang menjadi sulit untuk fokus pada pelajaran dan mudah lupa untuk mengingat sesuatu. Secara Perasaan, sesorang akan mudah merasa cemas, sensitif, sedih, marah, dan frustasi. Secara fisiologis,dapat menimbulkan perasan lemah, merasa tidak enak badan, jantung berdebar-debar, gemetar, pusing, otot menegang, dan berkeringat dingin. Selain
itu, stress juga dapat merubah perilaku seseorang seperti perilaku menghindar, membantah, menghina dan menunda-nunda suatu pekerjaan. (Lestiawati & Liliana, 2019). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas relaksasi otot progressif sebagai refleksi dalam mengatasi stress belajar. Metode yang digunakan adalah studi literatur yang dilakukan dengan mencari artikel dengan strategi penelusuran pustaka menggunakan Google Scholar yang dipublikasikan dari tahun 2017-2021.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
SITI MARIYAM - Personal Name
|
Student ID |
21530117040
|
Dosen Pembimbing |
RIZQI KAMALAH, M.Keb - - Dosen Pembimbing 1
C. HAUMAHU, S.SiT., M.Kes - 197606192000122003 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Harlinah, S.ST., M.Kes - - Ketua Penguji
Rizki Kamala M.Keb - - Penguji 1 C. Haumahu, S.SiT,M.Kes - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
15301
|
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | : Perpustakaan Sorong., 2021 |
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright |
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SORONG
|
Doi | |
Deposit User |
MADE AGUSTIA PERMATA WARDANI, S.Kom
|